Anatomi Arteri Femoralis
Salah satu arteri besar yang cukup penting pada ekstremitas bawah adalah ‘Arteri Femoralis’. Arteri ini cukup populer di antara para dokter, mulai dari dokter umum sampai dokter spesialis, sehingga penting untuk kalian tahu lebih mendalam mengenai arteri ini.
Apakah spesialnya arteri ini? Dan kira-kira bagaimanakah sistem anatominya?
Arteri Femoralis adalah lanjutan dari a. iliaca externa.
Arteri ini dimulai dari posterior ligamentum inguinale di titik tengahnya, tepatnya di medial dari n. Femoralis dan di lateral dari v. Femoralis.
A. femoralis masuk ke trigonum femorale di anterior dari caput femoris, yang selanjutnya berada dalam canalis adductorius bersama v. Femoralis, n. Saphenus dan saraf-saraf untuk m. vastus medialis.
A. femoralis berubah nama menjadi a. poplitea ketika melewati hiatus tendineus (adductorius).
Di bagian proximal A. femoralis terdapat cabang:
- aa. epigastrica superficialis,
- circumflexa ilium superficialis
- a. pudenda externa.
Sedikit lebih distalnya, terdapat cabang:
- aa. profunda femoris
- a. genu descendens.
A. epigastrica superficialis menembys femoral sheath dan fascia lata, kemudian berjalan ke arah umbilikus dan beranastomosis dengan a. epigastrica inferior.
A. circumflexa ilium superficialis juga menembus femoral sheath dan fascia lata, kemudian berjalan ke arah SIAS. Di sana arteri ini beranastomosis dengan a. epigastrica inferior.
A. pudenda ecterna melewati fossa ovalis dan berjalan ke medioposterior melintasi funiculus spermaticus (pada laki-laki) atau ligamentum teres uteri (pada perempuan).
A. profunda femoris keluar dari sisi posterolateral a. femoralis dan berjalan ke medial, bercabang menjadi aa. circumflexae femores lateralis et medialis, kemudian berjalan ke inferior, di superficial dari mm. Adductor brevis et adductor magnus. Arteri ini berakhir sebagai a. perforans yang terakhir. Selain itu, a. profunda femoris mempunyai cabang tiga buah aa. perforantes dan ketiganya menembus m. adductor magnus.
A. circumflexa femoris lateralis berjalan ke lateral di antara cabang-cabang n. Femoralis, kemudian berada di posterior dari mm. Sartorius et rectus femoris, serta bercabang menjadi rr. Ascendens, transversus et descendens.
A.circumflexa femoris medialis berjalan ke posterior di antara mm. Psoas major et pectineus, ke arah acetabulum. Cabang-cabangnya adalah rr. Acetabularis, ascendens et transversus.
A. genu descedens sendiri muncul tepat sebelum a. femoralis berakhir.
Penulis: Andika Hilman
Sumber: Alimsardjono, Haryanto, et al. Anatomi 1 Edisi Kesepuluh. 2013. Departemen Anatomi dan Histologi FK Unair: Surabaya.
Sumber gambar: https://mammothmemory.net/biology/skeletons-and-bones/skeleton-and-bones/femur.html